Minggu, 04 September 2011

Fungsi Taman Budaya Belum Optimal



            Taman Werdhi Budaya yang sekarang diberi nama Taman Budaya menjadi kawasan penting di Denpasar.Selain digunakan sebagai tempat pagelaran seni yaitu Pesta Kesenian Bali yang rutin diadakan setiap tahun,taman ini juga bisa dijadikan kawasan terbuka hijau di Denpasar mengingat minimnya jumlah kawasan hijau di Denpasar.Arsitektur pad ataman ini dirancang berdasarkan konsep pura dan kerajaan di Bali.
            Art centre atau Taman Budaya adalah salah satu bentuk fasilitas public yang dibangun pemerintah daerah.Namun penggunaan art centre sebagai fasilitas public masih terasa belum optimal karena manfaat art centre sebagai fasilitas public baru terasa saat PKB sedangkan pada kesehariannya Taman Budaya ini terkesan hanya sebagai bangunan seni saja.
            Hal ini disebabkan karena manajemen yang masih terkesan kaku dan tidak diterapkannya jiwa kewirausahaan pada manajemen Taman Budaya.Jika manajemen ini diperbaiki , tentunya biaya perawatan dan gaji pegawai tidak menjadi bebab APBD lagi.
            Jadi perbaikan manajemen pada Taman Budaya atau Art Centre sangat diperlukan untuk mengoptimalkan fungsi Taman Budaya sebagai fasilitas public.

Nama   : Luh Putu Ratih Kumala Dewi
Kelas   : x.3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar